Landing Page



Soal UAS Tambahan
1. Landing page merupakan sebuah website yang memiliki tujuan spesifik tertentu. 
Berbeda dengan website, landing page tidak memiliki banyak menu dan link. 
Landing page merupakan sebuah tempat di mana pengunjung “mendarat” setelah 
mereka mengklik link pada email, iklan di Google, ataupun social media. 
Struktur landing page :
- Headline
- Gambar/Video
- Manfaat
- Call to action
- Page fold/halaman lipat/batas layar monitor
- link navigasi
- Deskripsi
- Testimonial / Social proof
- Trust Element
Cara membuat landing Page
Untuk membuat landing page secara mudah, Anda bisa menggunakan CMS 
Wordpress. Jangan habiskan waktu Anda untuk membuat landing page secara 
manual. Pada CMS Wordpress terdapat beberapa tema yang mendukung pembuatan 
landing page, selain itu juga terdapat plugin yang bisa digunakan untuk membuat 
tampilan secara drag and drop. Selain itu ada juga tools berbayar untuk membuat 
landing page.
1. Pilih Wordpress themes untuk landing page
Ada beberapa themes wordpress yang khusus dibuat untuk landing page. Dengan 
menggunakan themes ini, Anda hanya perlu mengubah contentnya saja. Beberapa 
themes wordpress ini, antara lain Hestia, Seling, Superb Landing Page Lite, West, 
Business Elite. Author Landing Page, Book Landing Page, Be Page, dll.
2. Dengan menggunakan plugin wordpress
Banyak plug in yang menyediakan template desain yang bisa Anda gunakan dan 
modifikasi, atau buat sendiri desain landing page mulai dari nol menggunakan 
berbagai macam elemen yang disediakan. Ada plugin gratis dan ada juga yang 
berbayar. Dengan menggunakan plugin, Anda hanya perlu melakukan drag and 
drop untuk menambahkan element tertentu pada landing page. 
2. Produk digital adalah produk yang berbentuk format tidak berwujud sebagai file. Di 
dunia bisnis online berbasis konten, product digital adalah konten pendidikan yang 
dikemas yang mengajarkan pembeli bagaimana melakukan sesuatu. Digital Product 
Creator adalah orang yang membuat produk digital untuk diperjualbelikan.
contoh digital product creator : E-book, Kursus online, Jasa, Theme Website, Membership, software as a services, Elemen Desain Grafis, dan Aplikasi
3. Iklan Tradisional (Sebelum ada internet, iklan tradisional ditayangkan menggunakan televisi, radio, 
brosur dan iklan di media cetak. Iklan melalui televisi, radio, dan media cetak 
memerlukan biaya yang mahal. Beriklan secara tradisional juga sulit untuk 
menargetkan segmen secara akurat. Iklan akan tayang kepada siapapun 
penontonnya, tidak peduli umur, jenis kelamin dan lokasi.)
Periklanan online (Saat ini online advertising (periklanan online) semakin populer dibandingkan iklan 
tradisional. Hal ini disebabkan Karena biaya iklan online lebih murah dibandingkan 
iklan tradisional. Iklan online juga dapat mentargetkan secara khusus kepada orangorang yang sedang mencari produk/jasa Anda di internet. Kelebihannya adalah iklan 
online dapat diukur keefektifannya)
Istilah dalam periklanan online 
- Jenis Iklan
- Biaya Iklan
pentargetan dalam periklanan online
- Penargetan Kata Kunci
- Penargetan Demografi
- Penargetan Perilaku
- Geotargetting


















































































































































































Landing Page

Soal UAS Tambahan 1. Landing page merupakan sebuah website yang memiliki tujuan spesifik tertentu.  Berbeda dengan website, landing page tid...